Jumat, 04 Agustus 2017

Sinopsis Film The Man From Nowhere a.k.a Ahjussi (Very Recomended!)



          Annyeong!!kali ini alee akan membahas film keren abis,penuh action pokoknya daebak banget filmnya. Judulnya The Man From Nowhere atau biasa disebut Ahjussi. Walaupun Alee telat nontonnya but gapapa ya hehe..Film ini diperankan oleh Won Bin oppa huhuu ganteng banget loh chingu disini.Setahu Alee film ini merupakan film action keduanya setelah film Tae Guk Gi yang diperankan oleh Won Bin dan Jang Dong Gun. Okee langsung aja ke sinopsis film yang ratingnya sangat amat bagus ini !!

Tae Sik sebelum dan sesudah menutup diri
So Mi di loket pegadaian

            Film ini menceritakan tentang mantan seorang agen rahasia bernama Cha Tae Sik yang hidup sendirian alias menyendiri setelah kematian istrinya yang tragis. Ia membuka toko pegadaian di apartmentnya dan bener-bener hidupnya kesepian banget. Namun ada seorang anak kecil bernama Jeong So Mi yang selalu datang ke tempat Tae Sik untuk makan,menggadaikan barang atau bahkan mencuri. Tae Sik pun selalu menanggapi So Mi dengan dingin. So Mi merupakan anak seorang penari klub malam,oleh sebab itu So Mi juga sangat kesepian setiap ibunya bekerja.

Ibu So Mi disiksa oleh Jong Seok

            Masalah dimulai ketika Ibu So Mi mencuri ganja dari seorang pelanggannya atas suruhan salah satu anggota sindikat narkoba lalu disembunyikan dibalik tas kamera dan digadaikan pada Tae Sik. Tapi malang, bagi nasib Ibu So Mi, bukannya mendapat imbalan yang seperti dijanjikan, ia malah diculik oleh mafia Seok bersaudara.
Seok Bersaudara

            Selain menculik Ibu So Mi, mafia Seok bersaudara itu menggeledah toko gadai Tae Sik dan mafia narkoba itu juga menculik So Mi. Kemudian mafia itu memberi syarat, Tae Sik dapat menebus So Mi asalkan ia mengantarkan heroin ke langganannya. Tanpa habis pikir Tae Sik pun melaksanakannya.


            Namun pengantaran heroin tersebut, hanyalah rencana Seok Bersaudara untuk menjatuhkan pesaing mereka yang bernama Mr Oh. Seok Bersaudara memanggil polisi untuk mengepung dan menahan komplotan Mr Oh termasuk di dalamnya Tae Sik. Ketika hendak ditangkap, Tae Sik justru menemukan tubuh Ibu So Mi dalam keadaan telanjang dengan sayatan di sekujur tubuhnya, mulai dari mata, dada hingga perut. Hal itu menandakan organ tubuh Ibu So Mi tersebut sudah dikeluarkan dan dijual oleh komplotan Seok Bersaudara. Tentu saja hal ini membuat kemarahan Tae Sik semakin menjadi,apalagi ketika ia tahu bahwa So Mi juga telah dijual ke komplotan semut ._. (mungkin ini nama suatu perkumpulan)


            Tae Sik pun tertangkap polisi lalu ditanyai segala macam yang berhubungan dengan Mr Oh. Namun ia diam saja. Diamnya Tae Sik bukan diam biasa loh! Ia memikirkan cara untuk kabur dari kantor polisi dan bang!! Ia berhasil kabur dari kantor polisi dan berusaha menelusuri jejak Seok Bersaudara untuk mengetahui keberadaan So Mi.

Jong Seok 

            Akhirnya penelusuran Tae Sik tidak sia-sia, ia menemukan markas tempat narkoba itu dibuat. Markas narkoba itu dijaga oleh adik Seok bersaudara yaitu Jong Seok. Disana Tae Sik melihat anak-anak kecil sedang memasukan heroin ke plastik tanpa menggunakan masker!sadis banget sih,itu sama aja membunuh anak kecil secara perlahan. Hal itu dilakukan agar anak kecil itu mati lalu organ tubuhnya diambil dan dijual.

            Namun Tae Sik tidak tinggal diam,ia menyelamatkan anak-anak kecil itu lalu membakar markas narkoba itu bersama Jong Seok didalamnya. Yap Jong Seok dibakar hidup-hidup bersama heroinnya itu hoho!
Ramrowan

            Man Seok (kakaknya Jong Seok) yang mengetahui kalau adiknya sudah mati terbakar hidup-hidup itu murka. Ia menyuruh anak buahnya yaitu Ramrowan untuk mengambil bola mata So Mi. Karena ia tahu, tujuan Tae Sik menyerangnya hanyalah untuk menyelamatkan So Mi. Oleh karena itu ia membalaskan dendamnya dengan mengambil dua bola mata So Mi.

            Tae Sik yang tiba dimarkas Man Seok pun syok ketika ia melihat kedua bola mata So Mi yang ditaruh didalam tabung. Kemarahannya semakin menjadi, tujuannya hanya satu. Membunuh Man Seok! Adegan pas disini,wah daebak banget, Alee gabisa ngomong apa-apa deh. Tae Sik membunuh habis seluruh anak buah Man Seok,termasuk anak buah terbaiknya si Ramrowan!! Satu lawan berpuluh-puluh orang daebaakk!!


            Akhirnya Tae Sik pun berhasil membunuh Man Seok!Pokoknya Man Seok benar-benar gabisa lolos dari Tae Sik haha..Kemudian Tae Sik yang sudah merasa putus asa itu memutuskan untuk mengakhiri hidupnya setelah ia merasa gagal karena So Mi sudah terbunuh,namun di akhir cerita tepat sebelum Tae Sik menekan pelatuknya ada seseorang memanggilnya ‘’ahjussi..’’

            Apakah itu So Mi?lalu akankah Tae Sik mengakhiri hidupnya setelah tahu ia gagal menyelamatkan tetangganya itu? Silahkan ditonton yaa chinguu. Film ini veeeeeryyy recomended! Nyesel banget kalau sampai ngga nonton ^^
  

          Well banyak yang bisa kita ambil alias dijadikan pelajaran dari film ini, tentang Tae sik yang mati-matian menyelamatkan So Mi, padahal  dia hanyalah anak dari tetangganya.

Man-seok: “Siapa kau sebenarnya? mengapa kau menempuh segala resiko untuk dia?”
Tae-sik: “Tetangganya.”


            Disini Alee langsung teringat ada pepatah yang mengatakan, kadang orang asing terasa begitu dekat. Film ini mengajarkan, sisi manusiawi seseorang untuk tolong menolong, meskipun tidak ada pertalian darah. Dan itulah Tae Sik, yang awalnya sangat dingin kepada So Mi ternyata ia sangat peduli dan perhatian kepada So Mi :’)


0 komentar:

Posting Komentar